Agama

Keutamaan Membaca Alquran Setiap Hari

Al Quran merupakan kitab suci umat muslim yang memiliki mukjizat dari yang maha kuasa yang memiliki keutamaan saat kita membacanya. Beberapa keutamaan membaca Alquran setiap hari membuat umat muslim senantiasa membaca kitab suci ini.

Penelitian dalam Jurnal Ushuluddin UIN Suska merangkum salah satu mukjizat Alquran yaitu i’jaz ilmi. i’jaz ilmi merupakan informasi Alquran mengenai ilmu pengetahuan yang bisa dibuktikan dengan perkembangan ilmu hingga saat ini. I’jaz ilmi saat ini menjadi media dakwah khususnya bagi ilmuwan karena dinilai lebih efektif. Pembuktian akan kebenaran yang ada pada Al Quran bisa dibuktikan dengan berbagai macam kasus yang diteliti oleh ilmuwan.

Fungsi Kitab Suci Al Quran

Al Quran menurut bahasa adalah bacaan atau juga bisa disebut dibaca. Alquran pertama kali diturunkan kepada Nabi Muhammad SAW melalui perantara Malaikat Jibril. Alquran mengandung banyak ajaran tentang aturan-aturan demi memperoleh hidup yang benar dan teratur. Di dalam Al Quran juga terdapat beberapa ayat yang menjelaskan fungsi kitab suci, berikut beberapa fungsi Al Quran yang telah kami rangkum:

  • Petunjuk Bagi Manusia

Al Quran merupakan kitab suci yang diterima oleh Nabi Muhammad sebagai petunjuk bagi umat manusia.

  • Ajaran Untuk Manusia

Al Quran merupakan kitab pengajaran sehingga manusia mengetahui perbuatan mana yang buruk dan mana yang baik. Fungsi ini membuat Al Quran sangat penting di kehidupan kita.

  • Sumber Ajaran Islam

Al Quran diambil dari berbagai macam syariat dan dalil syar’i yang mencakup seluruh aspek hukum di dunia dan di akhirat.

 

Bagi kaum muslimin, keutamaan membaca Al Quran sudah menjadi kegiatan yang tidak asing dan sering dilakukan. Seperti dengan apa yang kita ketahui bahwasanya Al Quran merupakan pedoman hidup bagi manusia. Sangat rugi bagi manusia apabila tidak mau membaca dan mengamalkannya. Banyak keutamaan yang bisa kita dapatkan dengan mengimani al quran.

Manusia diciptakan oleh Allah SWT tentu saja bukan tanpa alasan. Manusia diciptakan untuk senantiasa beribadah kepada tuhan agar kelak di kehidupan selanjutnya mendapat tempat yang layak disisinya. Meskipun begitu, tak jarang manusia yang melenceng dari ajaran dan ketetapan yang dibuat oleh Allah SWT.

Maka dari itu manusia membutuhkan pedoman yang nantinya akan menuntun mereka pada jalan yang benar. Keutamaan membaca Alquran tentu saja bisa kita dapatkan dengan membaca dan mengimani agar kita mendapatkan petunjuk dari Allah SWT. Nabi Muhammad juga sudah memberikan wasiat kepada kita agar senantiasa membaca dan mengamalkan Al Quran.

Keutamaan membaca Alquran juga begitu istimewa dengan huruf-huruf yang ada didalamnya. Setiap huruf pada Al Quran yang kita baca maka setiap huruf itu akan membawa satu kebaikan pula kepada kita. Bayangkan jika 1 hari anda membaca 1 Surat, maka sudah berapa banyak kebaikan yang bisa anda dapatkan. Keutamaan membaca Alquran bisa mendatangkan pahala sembari kita beribadah kepada allah.

 

AnchorKeutamaan Membaca Alquran

  • Diampuni Dosa-Dosanya

Setiap manusia tentu saja tidak pernah luput dari kesalahan yang menimbulkan dosa. Jika seseorang terjerumus kedalam jalan setan maka sudah dipastikan apa yang akan mereka perbuat adalah suatu hal yang menimbulkan dosa. Dosa yang mereka berbuat semakin hari akan semakin bertumpuk tanpa mereka sadari. Membaca Al Quran akan membantu anda mendapatkan pintu pengampunan dari Allah jika anda bersungguh-sungguh dalam meminta pengampunan.

  • Mendapat Syafaat di Hari Kiamat

Hari akhir merupakan sebuah peristiwa yang suatu saat nanti pasti akan datang masanya. Kita tidak pernah tau kapan peristiwa tersebut akan datang. Maka wajiblah kita sebagai kaum muslimin mengimani hari akhir dan mulai mempersiapkan amal-amal yang nanti kita bawa untuk menghindarkan diri dari siksaan di akhirat kelak.

  • Mendatangkan Rahmat dan Kedamaian

Al Quran bisa menjadi penawar dari segala keburukan dan energi negatif dari tubuh kita. Rasa damai dan tentram merupakan hal yang tentunya diinginkan oleh manusia, dan membaca Al Quran bisa menjadi cara efektif untuk mendapatkan ketenangan batin.

 

Untuk Anda yang ingin belajar ngaji online secara privat bisa menghubungi lembaga ngaji terpercaya di kota Anda. Pastikan biaya terjangkau dan guru yg mengajar telah mempunyai kompetensi dan pengalaman seperti Cendekia Privat lembaga guru ngaji ke rumah di Jabodetabek.